Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ini Hasil Lengkap Pertandingan Basket NBA (Sabtu, 17 Maret)

Ini hasil lengkap pertandingan basket NBA Sabtu, 17 Maret.
Pebasket Philadelphia 76ers Joel Embiid/Reuters
Pebasket Philadelphia 76ers Joel Embiid/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA - DeMar DeRozan mencetak lima dari 29 poinnya pada overtime pada Sabtu (17/3/2018), termasuk poin penting dengan waktu tersisa 53,1 detik, membantu Toronto Raptors selamat dari ancaman yang diberikan Dallas Mavericks untuk mencatatkan kemenangan 122-115 di Air Canada Centre di Toronto, Kanada, dalam lanjutan liga basket NBA.

Jonas Valanciunas menambahi lima lemparan bebas pada 10,7 detik terakhir untuk menghiasi kemenangan Raptors (52-17), yang mengukir kemenangan beruntun ke-11-nya dan memiliki rekor tertinggi di Wilayah Timur.

Harrison Barnes mencetak 27 poin untuk Mavericks, yang membuka rangkaian empat pertandingan tandang dengan kemenangan 110-97 di New York pada Selasa lalu.

Tembakan jarak dekat DeRozan terjadi setelah ia, Delon Wright, dan Fred VanVleet memasukkan lemparan-lemparan tiga poin pada esi overtime, membuat Raptors dapat mengejar dan melampaui Mavericks, yang sempat unggul empat poin pada awal periode itu.

Hasil pertandingan NBA pada Sabtu:

Sacramento Kings 98 vs Golden State Warriors 93

Buddy Hield membawa Sacramento memimpin ketika ia memasukkan satu dari dua lemparan bebas dengan 27.5 detik tersisa, dan Willie Cauley-Stein melakukan block terhadap lemparan tiga poin potensial Nick Young dengan 12,6 detik waktu tersisa, mengirim Kings menuju kemenangan atas Golden State yang diganggu masalah cedera di Oakland, Calif.

Hield memasukkan 22 poin, termasuk dua lemparan bebas dengan 13,2 detik tersisa, untuk Kings, yang melengkapi sapu bersih 2-0 pertandingan-pertandingan mereka di Oakland untuk pertama kalinya sejak 2003.

Quinn Cook memasukkan 25 poin untuk Warriors, yang mengetahui dari pertandingan ini bahwa forward Kevin Durant akan absen setidaknya selama 2 pekan karena robek pada tulang rawannya.

Durant bergabung dengan Stephan Curry dan Klay Thompson di ruang perawatan Warriors, dan menyaksikan laju delapan kemenangan beruntun Golden State berakhir.

Oklahoma City Thunder 121 vs Los Angeles Clippers 113

Russell Westbrook mencatatkan triple-double ke-12-nya musim ini dengan 16 poin, 11 assist, dan 10 rebound, ketika Oklahoma City Thunder menaklukkan tamunya Los Angeles.

Corey Brewer memimpin Thunder dengan 22 poin dan juga mengunci enam steal, ketika Thunder memiliki catatan 17 steal.

Paul George, yang sempat dipertanyakan kebugarannya karena cedera pelvic, berkontribusi 19 poin ketika Oklahoma City Thunder (42-29) meraih kemenangan kelimanya secara beruntun dan unggul satu game atas tim peringkat kelima Minnesota Timbercolves di Wilayah Barat.

Forward Clippers Tobias Harris memimpin perolehan poin dengan 24 poin namun ia tidak menyumbang poin pada kuarter keempat.

Austin Rivers menambahi 23 poin, ketika Clippers (37-31) kalah untuk keenam kalinya dari 15 pertandingan dan tertinggal 1 1/2 game di belakang tim peringkat kedelapan San Antonio Spurs.

Boston Celtics 92 vs Orlando Magic 83

Terry Rozier dan Greg Monroe masing-masing mencetak 17 poin dan Al Horford mengemas 15 poin dan sembilan rebound saat ia kembali bermain, ketika Boston Celtics menundukkan Orlando Magic.

Rozier menambahi tujuh rebound dan lima assist. Abdel Nader berkontribusi 11 poin dan Shane Larkin menambahi sepuluh poin untuk Celtics, yang menghentikan laju dua kekalahan beruntun meski hanya mencatatkan keberhasilan 37,8 persen tembakan pada pertandingan ini.

Shelvin Mack menyelesaikan pertandingan dengan 16 poin dan tujuh rebound untuk memimpin Magic. D.J. Augustin dan Jonathon Simons masing-masing menambahi 13 poin, Nikola Vucevic mencetak 12 poin dan Mario Hezonja 11 poin ketika Magic kalah untuk keenam kalinya dari tujuh pertandingan setelah menghentikan laju lima kekalahan beruntun saat melawan Bucks pada Rabu lalu.

Miami Heat 92 vs Los Angeles Lakers 91

Goran Dragic mencetak poin terakhir dari total 30 poinnya dengan jumper saat pertandingan tinggal menyisakan 15,2 detik, membawa Miami Heat meraih kemenangan atas Lakers di Staples Center.

Kelly Olynyk tampil sebagai pemain pengganti untuk menambahi 17 poin bagi Heat, yang bersaing untuk mendapatkan spot playoff ketujuh Wilayah Timur. James Johnson berkontribusi 12 poin dan pemain rookie Bam Adebayo memasukkan 11 poin.

Julius Randle memimpin Los Angeles dengan 25 poin dan 12 rebound, sedangkan Brook Lopez memasukkan 18 poin. Pemain pengganti Travis Wear dan pemain rookie Kyle Kuzma masing-masing memasukkan 11 poin.

Philadelphia 76ers 120 vs Brooklyn Nets 116

Joel Embiid dan Ben Simmons masing-masing mencetak double-double dan Robert Covington mengemas lemparan tiga poin pada menit terakhir untuk memastikan Sixers menang atas tamunya Brooklyn Nets.

Embiid menyelesaikan 24 pertandingan dan 19 rebound, dan Simmons menambahi 21 poin, 12 assist, dan delapan rebound untuk Sixers (38-30), yang memulai malam dengan menduduki peringkat keenam di Wilayah Timur.

Mencegah runtuh sepenuhnya, Philadelphia terlihat mampu kembali ke playoff untuk pertama kalinya sejak musim 2011/2012. Hollis-Jefferson mencetak 21 poin dan DeMarre Carroll menambahi 18 poin dan 11 rebound untuk Nets, yang telah kalah tiga kali secara berturut-turut dan telah tersingkir dari persaingan perebutan tiket playoff.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Antara/Reuters & NBA.com

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler