Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jadwal GP Brno 2017: Rossi Targetkan Naik Podium

Pebalap Yamaha, Valentino Rossi, berambisi bisa naik podium pada lomba MotoGP Republik Cek di Brno, akhir pekan ini. Ia menyebut hal itu sebagai target minimal baginya agar tetap bisa menjaga peluang juara.
Valentino Rossi (depan)/Crash
Valentino Rossi (depan)/Crash

Bisnis.com, JAKARTA - Pebalap Yamaha, Valentino Rossi, berambisi bisa naik podium pada lomba MotoGP Republik Cek di Brno, akhir pekan ini. Ia menyebut hal itu sebagai target minimal baginya agar tetap bisa menjaga peluang juara.

“Saya sudah beristirahat selama liburan ini," kata Rossi. "Saya sudah melewati banyak waktu dengan teman-teman, tapi saya kembali ke pelatihan dan mempersiapkan diri secepat mungkin dan saya merasa baik.”

Rossi merasa sudah siap kembali berlomba dalam putaran kedua MotoGP. “Saya berlatih di gym dan dengan motor. Kini saya ingin kembali ke M1 saya dan bekerja sama dengan tim saya," kata dia.

Rossi kini berada di posisi keempat klasemen umum pembalap dengan nilai  119, terpaut 10 poin dari Marc Marquez di puncak klasemen. Ia yakin peluangnya untuk menjadi juara masih terbuka.

"Kejuaraan masih terbuka lebar dan kami akan harus bekerja keras untuk selalu naik podium," kata Rossi. “Akan sangat penting untuk bisa tampil cepat dari sesi pertama.”

Jadwal MotoGP Cek:
Jumat, 4 Agustus:
1. Latihan bebas 1 Moto3  14.00-14.40 WIB
2. Latihan bebas 1 MotoGP  14.55-15.40 WIB
3. Latihan bebas 1 Moto2  15.55-16.40 WIB
4. Latihan bebas 1 Rookies Cup  16.55-17.25 WIB
5. Latihan bebas 2 Moto3  18.10-18.50 WIB
6. Latihan bebas 2 MotoGP  19:05 - 19:50 WIB
7. Latihan bebas 2 Moto2  20.05-20.50 WIB
8. Latihan bebas Rookies Cup  21.05-21.35 WIB
9. Kualifikasi Rookies Cup  22.50-23-15 WIB

Sabtu, 5 Agustus:
1 . Latihan bebas 3 Moto3  14.00-14.40 WIB
2. Latihan bebas 3 MotoGP  14.55-15.40 WIB
3. Latihan bebas 3 Moto2  15.55-16.40 WIB
4. Kualifikasi Moto3  17.35-18.15 WIB
5. Latihan bebas 4 MotoGP  18.30-19.00 WIB
6. Kualifikasi 1 MotoGP  19.10-19.25 WIB
7. Kualifikasi 2 MotoGP  19.35-19.50 WIB
8. Kualifikasi Moto2  20.05-20.50 WIB
9. Balap Rookies Cup  21.30 WIB

Minggu, 6 Agustus:
1. Pemanasan Moto3  13.40-14.00 WIB
2. Pemanasan Moto2  14.10-14.30 WIB
3. Pemanasan MotoGP 14.40-15.00 WIB
4. Balap Moto3  16.00 WIB
5. Balap Moto2  17.20 WIB
6. Balap MotoGP  19.00 WIB.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Tempo.co

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler