Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Semifinal Singapura Open 2017: Kevin/Marcus Gagal ke Final

Hasil Semifinal Singapura Open 2017: Kevin/Marcus Gagal ke Final
Kevin Sanjaya-Marcus Gideon/Badminton Indonesia
Kevin Sanjaya-Marcus Gideon/Badminton Indonesia

Bisnis.com, JAKARTA - Kevin Sanjaya/Marcus Fernaldi Gideon akhirnya harus mengubur mimpinya untuk meraih gelar Super Series keempat tahun ini setelah dikalahkan Mathias Boe/Carsten Mogensen di babak semifinal Singapura Open 2017.

Bermain di Singapore Indoor Stadium, Sabtu (15/4/2017), Kevin/Marcus kalah lewat pertarungan alot selama tiga set 21-11, 11-21 dan 14-21 dalam waktu 54 menit.

Sebenarnya, Kevin/Marcus berhasil menguasai jalannya set pertama lewat permainan cepatnya. Bola-bola drive, cegatan di depan net dan smes keras dari Kevin/Marcus membuat ganda gaek dari Denmark itu tidak berdaya.

Setelah interval 11-9, Kevin/Marcus langsung tancap gas dan mengakhiri set  pertama 21-11 dalam waktu 13 menit.

Masuk di set kedua, Boe/Mogensen rupanya mengubah taktik dan memperlambat jalannya tempo pertandingan. Bahkan Boe/Mogensen selalu mengambil jeda setelah mendapat poin agar Kevin/Marcus tidak bisa mengembangkan permainan cepatnya.

Strategi ini berjalan baik. Dengan pertahanan dan serangan balik, Boe/Mogensen terus memimpin perolehan poin dan menutup set kedua dengan 21-11.

Kevin/Marcus coba bangkit di game penentuan, namun lagi-lagi Boe/Mogensen yang sudah kenyang pengalaman tidak ingin  terbawa arus permainan ganda nomor satu dunia itu.

Tidak jalannya smes keras yang dilancarkan Kevin/Marcus membuat ganda juara All England 2017 frustrasi. Boe/Mogensen yang sudah nyaman bermain akhirnya mengakhiri rentetan 18 kemenangan beruntun yang dibukukan Kevin/Marcus dengan 21-14.

Selain Kevin/Marcus,  pasangan Berry Anggriawan/Hardianto juga kandas di babak semifinal setelah dikalahkan Li Junhui/Liu Yuchen dengan rubber game 21-15, 21-10 dan 21-16.

Indonesia masih menyisakan tunggal putra  Anthony Sinisuka Ginting yang akan melawan Srikanth Kidambi dari India.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler