Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Raonic Mundur, Jack Sock Juara Tenis Delray Tanpa Berkeringat

Milos Raonic menarik diri dari final single putra Delray Beach di Florida, AS, sehingga Jack Sock juara tanpa mengeluarkan keringat sama sekali.
Petenis AS Jack Sock/Reuters-Aly Song
Petenis AS Jack Sock/Reuters-Aly Song

Bisnis.com, JAKARTA - Petenis Kanada Milos Raonic menarik diri dari final single putra Delray Beach di Florida, Amerika Serikat, sehingga petenis tuan rumah Jack Sock juara tanpa mengeluarkan keringat sama sekali.

Raonic terpaksa menarik diri akibat mengalami robek hamstring kaki kanan, yang didapatkannya ketika mengalahkan petenis Argentina Juan Martin del Potro dalam pertandingan semifinal.

Petenis nomor empat dunia itu mengaku awalnya tidak berpikir terlalu jauh atas apa yang dialaminya ketika berhadapan dengan Del Potro.

“Saya pikir itu hanya dampak yang tak seberapa dari pertandingan itu, namun nyatanya saya tak bisa berjalan dengan benar ketika bangun pagi ini dan harus mendapatkan perawatan yang lebuh jauh dari tim medis saya,” ungkap Raonic kepada Tennis Channel.

Seharusnya pertandingan final single putra Delray Beach digelar pada Senin (27/2/2017) mulai pk. 03:00 WIB. Namun, kini Jacks Sock bisa menyelesaikan dengan sangat mudah berupa kemenangan WO atas Raonic.

Ini merupakan gelar kedua ATP (Association of Tennis Professionals) Sock pada tahun ini setelah dia memenangi Auckland Terbuka di Selandia Baru bulan lalu.

Petenis berusia 24 tahun itu tidak kehilangan satu set pun sepanjang sepekan terakhir. Rekoenya menjadi 11-1 pada tahun ini, dan peringkatnya diprediksi naik menjadi 18 ketika ATP merilis rangking terbaru pada Senin ini.

Di ganda putra, Raven Klaasen (Afrika Selatan)/Rajeev Ram (AS) tampil sebagai juara setelah di final menundukkan Treat Conrad Huey (Filipna)/Maxim Mirnyi (Belarusia) dengan Raven Klaasen (Afrika Selatan)/Rajeev Ram (AS) 7-5 7-5.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Reuters & Scoresway

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler