Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Perang Bintang Basket NBA, Anthony Davis Pemain Terbaik

Bintang New Orleans Pelicans, Anthony Davis, menyabet gelar MVP dan memimpin Tim Wilayah Barat membekuk Tim Wilayah Timur 192-182 dalam laga All-Star NBA.
Anthony Davis, bintang klub basket NBA New Orleans Pelicans/Reuters
Anthony Davis, bintang klub basket NBA New Orleans Pelicans/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA - Bintang New Orleans Pelicans, Anthony Davis, menyabet gelar pemain terbaik (most valuable player/MVP) sekaligus memimpin Tim Wilayah Barat membekuk Tim Wilayah Timur 192-182 dalam laga All-Star NBA, liga basket AS, di Smoothie King Center, New Orleans, Louisiana, Amerika Serikat, pada Senin WIB (20/2/2017).

Dalam laga perang bintang tersebut, Davis membukukan double-double dengan 52 poin dan 10 rebound, sekaligus mencatatkan rekor baru untuk poin terbanyak dalam laga All-Star sepanjang sejarah NBA.

Di urutan kedua untuk perolehan poin terbanyak adalah bintang Oklahoma City Thunder, Russell Westbrook, dengan catatan 41 poin, lima rebound dan tujuh assist, sedangkan rekan Westbrook di Tim Barat yang kini membela Golden State Warriors, Kevin Durant, menjadi satu-satunya pemain yang mencapai triple-double lewat 21 poin, 10 rebound dan 10 assist.

Capaian double-double juga ditorehkan oleh wakil James Harden (Houston Rockets) dan Marc Gasol (Memphis Grizzlies) untuk Tim Barat, masing-masing dengan 12 poin, tujuh rebound dan 12 assist serta 10 poin dan 10 rebound.

Sementara di kubu Tim Timur, Giannis Antetokounmpo (Milwaukee Bucks), mempimpin daftar pencetak angka dengan raupan 30 poin dan enam rebound, disusul LeBron James (Cleveland Cavaliers) yang mencetak 23 poin.

Sedangkan, Kyrie Irving (Cavaliers) membukukan double-double untuk Tim Timur melalui 22 poin, tujuh rebound dan 14 assist.

Sebelumnya, pada rangkaian akhir pekan All-Star yang berlangsung Minggu (19/2) WIB, Kristaps Porzingis (New York Knicks) memenangi Kontes Skill, Eric Gordon (Houston Rockets) menjuarai Kontes Tembakan Tiga Angka dan Glenn Robinson III (Indiana Pacers) jadi yang terbaik dalam Kontes Slam-Dunk.

Porzingis menaklukkan DeMarcus Cousins (Sacramento Kings) di babak pertama, Nikola Jokic (Denver Nuggets) di babak kedua dan Gordon Hayward (Utah Jazz) di babak final.

Kemudian, Gordon harus mengalahkan Kyrie Irving di babak tambahan Kontes Tembakan Tiga Angka dengan skor 21-18, setelah keduanya sama-sama mencetak 20 poin di babak final yang juga diikuti Kemba Walker (Charlotte Hornets).

Sedangkan, Robinson III menjadi raja Slam-Dunk NBA usai meraih 94 poin sekaligus menumbangkan Derrik Jones Jr. (Phoenix Suns) yang hanya meraih 87 poin di babak final.

Selain itu, dalam pekan All-Star, NBA juga mengumpulkan dana sumbangan sebesar 500.000 dolar AS untuk Yayasan SagerStrong.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antara/NBA.com

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler