Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Badminton Asia Championship: Jatuh Bangun, Greysia/Nitya Kandas

Ganda putri Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari kandas di semifinal Badminton Asia Championships 2016.
Greysia Polii (kanan) dan Nitya Krishinda Maheswari/BadmintonIndonesia.org
Greysia Polii (kanan) dan Nitya Krishinda Maheswari/BadmintonIndonesia.org

Bisnis.com, JAKARTA - Ganda putri Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari kandas di semifinal Badminton Asia Championships 2016 setelah kalah dengan angka ketat 21-13 19-21 22-24 dalam pertarungan selama 161 menit dari Naoko Fukuman/Kurumi Yonao (Jepang) pada Sabtu (30/4/2016) di Wuhan, China.

“Perjuangan Greysia/Nitya sudah sangat luar biasa. Bertanding selama 2 jam 41 menit bukan hal mudah. Lawan dari Jepang yang ini juga benar-benar tahan. Mereka kemarin main juga sampai hampir 2 jam. Mereka tak gampang mati dan tak mudah membuat kesalahan sendiri. Secara keseluruhan, mereka (Greysia/Nitya) sudah main maksimal,” kata Ricky Soebagdja, manajer tim Indonesia.

Greysia/Nitya berhasil mengatasi game pertama dengan baik. Mereka tak satu kali pun tersusul dalam perolehan poin.

Meski begitu reli panjang untuk memperebutkan satu poin kerap terjadi. Masuk ke game dua, pertandingan berlangsung lebih ketat. Namun Naoko/Kurumi masih kerap memimpin pertandingan. Pasangan Jepang menang 19-21.

Di game ketiga, Greysia/Nitya bisa unggul 6-2 dan 12-9. Namun berikutnya perolehan angka terus ketat dan tetap melewati reli yang panjang. Tak jarang baik Greysia/Nitya dan Naoko/Kurumi jatuh bangun di lapangan. Laga alot tetap terjadi sepanjang pertandingan.

“Main lawan mereka memang harus siap capek. Mereka tidak gampang mati. Kami tak boleh lengah sedikit pun,” kata Nitya sebagaimana dilansir website resmi Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI).

Dua pasangan ini sudah pernah enam kali berhadapan. Sebelumnya, Greysia/Nitya menang di lima pertemuan, dan kalah satu kali pada All England 2016. Pertemuan terakhir mereka terjadi di Malaysia Open 2016 lalu. Saat itu Greysia/Nitya menang 21-18 dan 21-6 dari Naoko/Kurumi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : BadmintonIndonesia.org
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler