Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PIALA DUNIA 2014: Jerman Bantai Portugal 4-0, Mueller Cetak Hattrick

Jerman membantai Portugal dengan skor 4-0 dalam babak penyisihan Grup G Piala Dunia 2014 di Arena Fonte Nova, Salvador Brasil pada Senin (16/6/2014).
Mats Hummels saat mencetak gol ke gawang Portugal/Reuters
Mats Hummels saat mencetak gol ke gawang Portugal/Reuters
Live Timeline

Bisnis.com, JAKARTA - Jerman membantai Portugal dengan skor 4-0 dalam babak penyisihan Grup G Piala Dunia 2014 di Arena Fonte Nova, Salvador Brasil pada Senin (16/6/2014).

Keempat gol itu diciptakan oleh Mueller menit ke-10 melalui titik putih, Mats Hummels menit ke-32, Mueller menit ke-45 dan menit ke-78. Thomas Mueller mencetak hattrick pertama di Piala Dunia 2014.

Jerman mendominasi permainan sejak menit awal. Apalagi sejak bek Portugal Pepe dikartu merah pada menit ke-37, Jerman semakin menguasai permainan. Babak pertama skor 3-0.

Portugal bersama dengan Jerman, Ghana, dan AS berada di Grup G. Dengan hasil itu, Jerman untuk sementara memimpin Grup G dengan 3 poin.

Sementara itu, bintang Portugal Crsitiano Ronaldo justru tidak bisa berbuat banyak. Penampilan Ronaldo pada pertandingan ini tidak cemerlang.

01:13 WIB
Statistik Pertandingan

Keternagan

Jerman

Portugal

shots on target

7

shots off target

5

possession (%)

54

46 

corner kicks

4

offsides

2

fouls

9

12 

yellow cards

0

red cards

0

1

00:53 WIB
Babak Kedua Selesai

Babak kedua selesai, skor Jerman 4-0 Portugal. Mueller melakukan hattrick pada menit 10 (penalti), '45, '78 dan Mats Hummels '32.

00:52 WIB
Menit 90

Tendangan bebas Cristiano Ronaldo masih bisa ditepis Neuer.

00:47 WIB
Menit 80

Menit 80:

Thomas Mueller digantikan Lukas Podolski.

Menit 86:

Ronaldo mencoba mendrible bola, tetapi langsung dikurung 3 pemain Jerman, sehingga tidak berkutik.

Menit 87:

Lagi-lagi, Ronaldo gagal dan penguasaan bola dengan mudah direbut pemain Jerman.

00:39 WIB
Gollllll, Thomas Mueller

Menit 78:

Thomas Mueller mencetak hattrick. Berkat assist dari Andre Schuerrle diblok oleh kiper Portugal Patricio, tetapi bola rebound jatuh tepat di depan Mueller yang langsung menceploskan bola ke gawang.

00:36 WIB
Menit 75

Menit 75:

Tendangan ebbas Jerman oleh Goetze.

Menit 76:

Jerman masih terus membangun serangan. Tim Panser menguasai jalannya pertandingan.

Menit 77:

Kerja sama Goetze dan Mueller hampir saja membuahkan gol.

00:26 WIB
Menit 64

Menit 64:

Fabio Coentrao cidera digantikan Andre Almeida (Portugal).

Menit 68:

Peluang emas Portugal, melalui Luis Nani, tetapi tendanganya dari dalam kotak penalti masih membentur Hummels.

Menit 69:

Serangan balik Jerman dengan cepat tidak bisa diselesaikan dengan baik oleh Goetze hanya menghasilkan tendangan pojok.

00:20 WIB
Menit 59

Menit 59:

Tendangan bebas Ronaldo masih membentur pemain Jerman.

Menit 61: 

Pergantian pemain, Ozil ditarik keluar digantikan Andre Schuerrle.

00:10 WIB
Menit 50

Jerman memperlambat tempo permainan, lebih banyak melakukan umpan-umpan pendek.

Menit 51:

Peluang emas Jerman, Ozil terlepas dari jebakan offside, padahal sudah 1 lawan 1 dengan kiper Patricio, namun tendangan Ozil masih bisa diblok Patricio.

Menit 52:

Peluang Portugal, sayang sekali terjadi salah paham antara Nanin dengan Coentrao, mereka justru saling berebut bola.

00:08 WIB
Menit 47

Jerman mengurung pertahanan Portugal. Namun, Hoewedes terjebak offside.

00:06 WIB
Babak Kedua

Menit 45: Babak kedua dimulai. Pergantian pemain Portugal, Miguel Veloso keluar digantikan Ricardo Costa.

23:50 WIB
Babak Pertama Selesai

Babak pertama selesai, Jerman 3-0 Portugal [Mueller (pen) '10, 45, Matt Hummels '32]

23:47 WIB
Goolllllll....!!!!

Menit 45:

Goool ketiga Jerman diciptakan oleh Thomas Mueller. Berawal dari umpan lambung Toni Kroos, bola mengena bek Portugal, lalu memantul ke kaki Mueller yang berada di dalam kotak penalti, Mueller langsung menyepak bola dengan keras yang tak dapat dibendung Patricio.

Jerman 3-0 Portugal

23:46 WIB
Menit 44

Jerman terus menggempur pertahanan Portugal melalui kerja sama Goetze, Ozil dan Mueller.

23:39 WIB
Menit 37

Pepe dikartu merah setelah melakukan pelanggaran dengan mencakar dengan sedikit memukul terhadap Mueller saat keduanya berebut bola. Portugal bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-37.

Setelah Mueller mengerang kesakita sambil duduk, Pepe menghampiri sambil menunduk dan membenturkan kepalanya kepada Mueller.

23:36 WIB
Menit 35

Coentrao terlepas dari jebakan offside, tetapi umpan kepada Ronaldo masih bisa dipotong oleh Hummels sehingga hanya menghasilkan sepak pojok.

23:33 WIB
Gooollllll, Matt Hummels

Tendangan pojok oleh Kroos disambut dengan sundulan oleh Hummels dan langsung mengoyak gawang yang dijaga Patricio. Skor Jerman 2-0 Portugal

23:31 WIB
Menit 29

Disiplin pertahanan Jerman membuat Portugal sulit menusuk hingga ke kotak penalti. Ronaldo dijaga ketat Boateng.

23:29 WIB
Menit 27

Hugo Almeida cidera dan harus keluar digantikan Eder (Portugal).

23:25 WIB
Menit 24

Tendangan keras Nani dari luar kotak penalti hampir saja menerobos gawang Neuer, tapi tipis di atas mistar gawang.

23:23 WIB
Menit 22

Philipp Lahm dijatuhkan oleh Moutinho, tendangan bebas bagi Jerman.

23:21 WIB
Menit 20

Jerman lebih menguasai permainan. Para pemain Jerman terlihat lepas dan menikmati permainan. Barisan belakang Portugal sering direpotkan Mueller & Goetze.

23:20 WIB
Menit 18

Pelanggaran Nani kepada Philipp Lahm, tendangan bebas untuk Jerman

23:18 WIB
Menit 16

Tendangan bebas untuk Jerman setelah Boateng dilanggar pemain Portugal. Jerman masih menguasai bola, Boateng memberikan umpan panjang kepada Mueller.

23:12 WIB
Menit 10, Penalti

Goetze dijatuhkan Perreira di dalam kotak penalti dan wasit memutuskan penalti serta memberikan kartu kuning kepada Perreira.

Goooollllll ..... !!! Penalti dieksekusi oleh Mueller. Skor Jerman 1-0 Portugal. Mueller mengarahkan bola ke sisi kanan Patricio.

23:10 WIB
Menit 9

Crossing Perreira masih melambung.

23:06 WIB
Babak Pertama

Kick off babak pertama.

Menit 7:

Tendangan keras Ronaldo dari dalam kotak penalti sisi kanan Jerman masih bisa diblok Neuer.

Sami Khedira membuang peluang emas. Ketika penjaga gawang Patricio meninggalkan gawang, tetapi tendanganya masih menyamping tipis.

22:56 WIB
Susunan pemain:

Jerman: 1-Manuel Neuer; 20-Jerome Boateng, 5-Mats Hummels, 17-Per Mertesacker, 4-Benedikt Hoewedes; 6-Sami Khedira, 16-Philip Lahm; 18-Toni Kroos, 8-Mesut Ozil, 19-Mario Goetze; 13-Thomas Mueller 

Cadangan: 2-Kevin Grosskreutz, 3-Matthias Ginter, 7-Bastian Schweinsteiger, 9-Andre Schuerrle, 10-Lukas Podolski, 11-Miroslav Klose, 12-Ron-Robert Zieler, 14-Julian Draxler, 15-Erik Durm, 21-Shkodran Mustafi, 22-Roman Weidenfeller, 23-Chrisoph Kramer.

Portugal: 12-Rui Patricio; 21-Joao Pereira, 3-Pepe, 2-Bruno Alves, 5-Fabio Coentrao; 4-Miguel Veloso, 8-Joao Moutinho, 16-Raul Meireles; 7-Cristiano Ronaldo, 9-Hugo Almeida, 17-Nani.

Cadangan: 1-Eduardo, 6-William Carvalho, 10-Vierinha, 11-Eder, 13-Ricardo Costa, 14-Luis Neto, 15-Rafa Silva, 18-Silvestre Varela, 19-Andre Almeida, 20-Ruben Amorim, 22-Beto, 23-Helder Postiga.

Wasit: Milorad Mazic (Serbia).

22:45 WIB
Line up

Kembali dalam kondisi fit, Cristiano Ronaldo akan bermain sebagai ujung tombak untuk menghadapi Jerman yang akan memasang Thomas Mueller sebagai pendobrak lini pertahanan Portugal.

Pelatih Portugal Paulo Bento memasang barisan depan Hugo Almeida dan Nani untuk menemani Ronaldo di barisan depan.

Joao Moutinho akan menjadi jenderal di lapangan tengah, sedangkan Jerman memasang Toni Kroos, Mario Goetze and Mesut Ozil, trio gelandang serang yang ditopang Philipp Lahm and Sami Khedira di gelandang bertahan.

Selain Muller, Lukas Podolski dipasang untuk membantu daya gedor Jerman, sedangkan striker Miroslav Klose di bangku cadangan.

18:59 WIB
Ronaldo Memposting Foto & Pesan Melalui Instagram

Cristiano Ronaldo memposting foto dan pesan di Instagram yang menyatakan bahwa dia siap dimainkan malam ini melawan Jerman.

Ronaldo menulis pesan, "Nobody wins alone, in the field or in life. Strength Portugal!”

18:42 WIB
Komentar Bek Jerman Per Mertesacker

Melalui akun Twitter miliknya @mertesacker, dia berkometar "for the game today !!! BFG now ini duty for Germany :)!!!

16:37 WIB
Angela Merkel Saksikan Langsung Pertandingan Jerman

Kanselir Jerman Angela Merkel sedang berada di Brasil untuk menyaksikan langsung pertandingan Jerman vs Portugal.

16:25 WIB
Susunan Pemain

Jerman (4-2-3-1): Manuel Neuer; Per Mertesacker, Mats Hummels, Jerome Boateng, Benedikt Hoewedes; Sami Khedira, Philipp Lahm; Toni Kroos, Lukas Podolski, Mesut Oezil; Thomas Mueller.

Pelatih: Joachim Loew

Portugal (4-3-3): Rui Patricio; Pepe, Fabio Coentrao, Joao Pereira, Bruno Alves; Raul Meireles, Joao Moutinho, Miguel Veloso; Hugo Almeida, Cristiano Ronaldo, Nani.

Pelatih: Paulo Bento

Sumber: livescore.com.

16:17 WIB
Ronaldo, Neuer & Philipp Lahm Dimainkan

Cristiano Ronaldo dipastikan bakal tampil dalam laga tersebut. Sebab, Ronaldo sempat diragukan tampil akibat cidera lutut.

Jerman, peringkat kedua dunia versi FIFA di belakang Spanyol (peringkat pertama dunia), akan berada pada kekuatan penuh setelah beberapa pemain kunci, termasuk kiper Manuel Neuer dan kapten Philipp Lahm, pulih dari cidera.

Pada pertandingan Grup G lainnya, Amerika Serikat akan bertanding menghadapi Ghana di Natal Brasil. (Reuters)

08:50 WIB
Data & Fakta Jerman

Jerman akan menjadi tim pertama yang bermain 100 pertandingan Piala Dunia pada malam hari nanti.

Jerman telah memenangkan pertandingan pembukaan mereka di setiap Piala Dunia sejak 1990 dalam tidak kurang dari empat dari enam pertandingan, mereka mencetak setidaknya empat gol, mengalahkan Yugoslavia 4-1 pada 1990, Arab Saudi 8-0 pada 2002, Kosta Rika 4-2 pada 2006 dan Australia 4-0 empat tahun lalu.

Jerman hanya kalah satu dari 18 pertandingan terakhir mereka di babak grup Piala Dunia 0-1 melawan Serbia pada 18 Juni 2010.

Jerman mencetak gol lebih banyak dari tim lain di kualifikasi Piala Dunia 2014 wilayah Eropa (36 gol).

08:47 WIB
Data & Fakta Portugal

Portugal kalah dalam 2 pertandingan di Piala Dunia meawan AS pada 2002 dan Jerman pada Piala Dunia 2006.

Joao Moutinho memberikan asis lebih banyak dari pemain lain dalam kualifikasi Piala Dunia wilayah Eropa, yaitu 10 asis.

Pada penyisihan grup pada 2 Piala Dunia terakhir, Portugal hanya kebobolan sekali dalam enam pertandingan (Jose Fonseca untuk Meksiko pada 2006).

Cristiano Ronaldo sedang berupaya untuk menjadi pemain pertama sejak Jurgen Klinsmann mencetak gol dalam enam turnamen besar berturut-turut setelah sebelumnya mencetak setidaknya satu gol di kejuaraan Eropa tahun 2004, 2008 dan 2012, ditambah 2006 dan final Piala Dunia 2010. (BBC)

08:28 WIB
Ini Kata Ronaldo Soal Keraguan Bisa Tampil Lawan Jerman

Kebugaran Ronaldo sempat diragukan setelah berjuang dengan cidera lutut kirinya. Ronaldo sudah ikut latihan bersama tim Portugal, tetapi tampak lututnya masih pakau pelindung.

"Saya sudah berlatih sekarang untuk beberapa hari dan jika saya melakukan itu karena saya merasa baik," kata Ronaldo kepada wartawan.

"Kalau saya tidak siap saya yang pertama untuk memberitahu pelatih saya tidak ingin bermain dan saya tidak bisa bermain. Jika saya merasa ada sesuatu selama pertandingan, yang saya yakin saya tidak akan, aku akan menjadi pertama yang mengatakan."

"Saya siap, saya merasa baik, dan saya benar-benar ingin memiliki Piala Dunia yang hebat."

08:18 WIB
Kerja Banyak Rekor Baru, Klose Belum Tentu Dimainkan

Striker veteran Jerman Miroslav Klose tiba di Brasil dengan rekor gol di Piala Dunia yang terbanyak.

Klose (36) sepanjang masa pencetak gol terbanyak Jerman, adalah satu striker untuk menyamai rekor turnamen dari 15 gol yang dipegang oleh mantan striker Brasil Ronaldo, dan beberapa akan bertaruh dia akan melewati rekor Ronaldo jika dia diberikan kesempatan untuk bermain.

Berbicara menjelang pembuka Grup G melawan Portugal Jerman pada Senin, Pelatih Joachim Loew penuh pujian untuk Klose namun mengatakan soal rekor tidak akan berada di pikirannya ketika ia mencoba untuk memainkan banyak bomber muda berbakat untuk menjadi starting line-up.

"Saya akan sangat senang untuk dia sebagai pemain jika ia mencapai tanda bersejarah ini karena dia telah hadir di berbagai Piala Dunia, tetapi sebagai pelatih, statistik tersebut bersifat sekunder," kata Loew. 

Klose, yang memecahkan rekor Gerd Mueller 40 tahun sebagai pencetak gol terbanyak Jerman pada bulan Juni ketika ia mencetak gol ke-69 nya pada hasil 6-1 Armenia, juga memiliki catatan lain ia mungkin bisa istirahat.

Dengan 19 penampilan pertandingan Piala Dunia, Klose bisa melewati rekor Lothar Matthaeus sebanyak 25 kali, jika Jerman sampai babak semifinal dan Klose terus dimainkan.

05:49 WIB
Manuel Neur Sudah Bisa Dimainkan

Kiper Jerman Manuel Neuer sudah pulih dari cidera dan sudah bisa dimanikan saat mengahdapi Portugal.

05:37 WIB
Pelatih Portugal Mengeluh Kick off Jam 1 Siang

"Kick off  [Jerman vs Portugal] pukul 01.00 pm [siang waktu setempat] berbahaya untuk pemain," ujar pelatih Portugal Paulo Bento di Fonte Nova arena dan ironisnya diperkirakan hujan dan suhu 26 derajat celcius dengan kelembaban sekitar 80%.

04:48 WIB
Head-to-head

Portugal hanya 3 kali menang dalam 17 pertemuan dengan Jerman, 5 kali seri, dan 9 kali kalah.

Jerman menang dalam 3 pertandingan terakhir kedua tim -pertandingan play off posisi ketiga Piala Dunia 2006 dengan skor 3-1.

Jerman mengalahkan Portugal 3 kali dalam 4 pertandingan terakhir kedua timyaitu pada Piala Dunia 2006, Euro 2008 and Euro 2012. (Sumber BBC).


Penulis : Sepudin Zuhri
Editor : Sepudin Zuhri
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper