Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil ISL, Persiba Bantul Vs Putra Samarinda, Skor Akhir 1-1

Persiba Bantul, klub kebanggaan warga Yogyakarta, kembali gagal menuai kemenangan dalam pertandingan lanjutan Indonesia Super League (ISL) 2014 wilayah timur melawan Putra Samarinda.

Bisnis.com, JAKARTA - Persiba Bantul, klub kebanggaan warga Yogyakarta, kembali gagal menuai kemenangan dalam pertandingan lanjutan Indonesia Super League (ISL) 2014 wilayah timur melawan Putra Samarinda.

Sebaliknya, Putra Samarinda berhasil merebut satu angka dalam pertandingan melawan tuan rumah Persiba Bantul dalam lanjutan ISL 2014 di Stadion Sasana Krida Akademi Angkatan Laut, Yogyakarta Kamis sore (13/3).

Dengan hasil ini, Persiba Bantul masih terpuruk di dasar klasemen grup 2 (wilayah) timur ISL 2014 dengan angka 2 dari lima kali pertandingan yang sudah dimainkan klub kebanggaan warga Yogyakarta itu.

Putra Samarinda berhasil menyamakan kedudukan 1-1 pada laga tandang melawan tuan rumah Persiba Bantul. Dengan hasil ini, anak didik pelatih Mundari Karya menggeser Perseru Serui di peringkat enam. Putra Samarinda dan Perseru sama-sama mengemas 7 angka, tetapi Pusam unggul dalam produktivitas gol.

Gol Putra Samarinda diciptakan oleh ujung tombak Ilija Spasojevic pada menit ke-73.
 
Wasit N. Arilaha kembali merogoh kartu kuning pada menit ke-49 untuk pemain Putra Samarinda Lovinia Ebrahim. Total kartu kuning yang dikeluarkan dalam laga ini sebanyak empat kartu.  

 

Babak Pertama

Tuan Persiba Bantul unggul 1-0 atas Putra Samarinda pada babak pertama lanjutan pertandingan Liga Super Indonesia (ISL) 2014.

Tuan rumah baru bisa menciptakan gol pada menjelang babak pertama berakhir, tepatnya pada menit ke-44. Gol Persiba Bantul diciptakan oleh ujung tombak Emile Mbamba.

Pada 45 menit pertama pertandingan ini tiga kartu kuning, dua untuk pemain Persiba Bantul dan satu kartu untuk pemain Putra Samarinda, yakni Yohan Ibo ( Persiba Bantul) pada menit ke-7, Erik Setiawan menit ke-21 (Pusam), dan Arwin Rabda menit ke-45. 

 

Susunan Pemain:

Persiba Bantul: 1 Wahyu Tri Nugroho, 19 Slamet Widodo, 5 Ramadhan Saputra, 7 Johan Ibo, 44 Satrio Aji, 23 Arwin Rabda, 15 M. Aulia, 17 Ugik Sugiyanto, 8 Johan Manaji, 12 Jejen Zaenal, 32 Emile Mba Mba

Cadangan: 20 Andi Setiawan, 18 Indri S. Afandi, 2 Didik Apriyanto, 22 Rian Wahyu, 11 Solehuddin, 39 Ngon A Djam, 10 M. Isnaini

Putra Samarinda: 1 Dwi Kuswanto; 16 M Roby, 2 Wahyu Kristanto, 11 Yus Arfandy Djafar, 35 Erik Setiawan; 9 Ebrahim Lovinia, 77 Loudry M Setiawan, 20 Pavel Solomin, 23 Bayu Gatra Sanggiawan; 22 Sultan Samma, 87 Ilija Spasojevic

Cadangan: 33 Rivky Mokodompit, 79 Rio Ramandika, 3 Mari Siswanto, 21 Sandi Darma Sute, 7 Radiansyah, 17 Joko Sasongko, 12 Lerby Elyandry

 

BACA JUGA:

Jadwal ISL Kamis (13/3), Persiba Bantul Vs Putra Samarinda, Semen Padang Vs Sriwijaya FC

Malaysia Airlines yang Hilang Diperkirakan Bisa Terbang Hingga Pakistan

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper